Connect with us

Muara Teweh

Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya Hadiri Pembukaan MTQH Tingkat Provinsi Kalteng

Published

on

Barito Utara, onlinekoranbarito.com – Bupati Murung Raya (Mura), Heriyus didampingi Wakil Bupati Murung Raya, Rahmanto Muhidin, menghadiri pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadits (MTQH) XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) yang berlangsung di Arena Tiara Batara, Muara Teweh, Minggu (16/11/2025) malam.

MTQH XXXIII Tingkat Provinsi Kalteng ini dibuka langsung oleh Gubernur Kalteng, Agustiar Sabran. Pembukaan yang berlangsung meriah, menjadi tanda dimulainya rangkaian kompetisi keagamaan terbesar di Kalteng.

“MTQH bukan sekadar kompetisi membaca dan memahami Al-Qur’an. Ini adalah momentum memperkuat keimanan, mempererat ukhuwah, serta melahirkan generasi muda unggul yang berlandaskan nilai-nilai Qur’ani,” tutur Gubernur.

Ia menekankan bahwa generasi Qur’ani harus tidak hanya fasih membaca dan menghafal ayat-ayat suci, tetapi juga mampu mengamalkan ajaran Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Nilai-nilai luhur tersebut diharapkan menjadi kompas moral yang membentengi generasi muda dari hal yang negatif.

Sementara itu Bupati Murung Raya, Heriyus usai mengikuti acara pembukaan menyampaikan selamat dan sukses atas terselenggaranya MTQH XXXIII Tingkat Provinsi Kalteng.

Ia juga memberikan pesan kepada seluruh kafilah agar menjunjung tinggi sportivitas selama mengikuti perlombaan serta memelihara rasa persaudaraan antar kontingen. “Semoga rangkaian MTQH XXXIII dapat berjalan lancar dan membawa keberkahan bagi kita semua,” kata Heriyus

Turut hadir Wakil Ketua I DPRD Murung Raya, Dina Maulidah, Ketua LPTQ Kab. Murung Raya Rejikinoor, Kepala KanKemenag Murung Raya dan jajaran kafilah, baik pendamping ataupun peserta serta stakeholder terkait. (asd/kb).

Kalteng

Shalahuddin-Felix Hadiri Resepsi Pernikahan Putra Gubernur Kalteng

Published

on

MUARA TEWEH, onlinekoranbarito.com – Bupati Barito Utara H Shalahuddin didampingi Ketua TP PKK Barito Utara Hj Maya Savitri Shalahudin dan Wakil Bupati Felix Sonadie Y Tingan didampingi Ketua GOW Barito Utara Mira Apriyantinada, S.T menghadiri acara resepsi pernikahan megah putra Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H Agustiar Sabran, yakni Deden Wigustianto bin H Agustiar Sabran dengan Bunga Aulia Kinanty Kiai Demak binti Deddy Yudiansyah Kiai Demak.
Resepsi pernikahan dilaksanakan Kalawa Convention Hall, Palangka Raya pada Minggu (26/10/2025). Resepsi ini dihadiri ribuan tamu undangan dari berbagai kalangan, termasuk para pejabat daerah, tokoh nasional, dan masyarakat umum.
Kehadiran mereka menjadi wujud dukungan, doa restu, serta upaya mempererat hubungan baik antara Pemerintah Kabupaten Barito Utara dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati H. Shalahuddin, didampingi Wakil Bupati Felix Sonadie Y. Tingan, menyampaikan ucapan selamat dan doa tulus kepada kedua mempelai.
“Atas nama pribadi, Pemerintah Daerah, dan seluruh masyarakat Kabupaten Barito Utara, kami mengucapkan Selamat Menempuh Hidup Baru kepada ananda kami tercinta Deden Wigustianto bin H. Agustiar Sabran, S.I.Kom dan Bunga Aulia Kinanty Kiai Demak binti Deddy Yudiansyah Kiai Demak,” ucap Bupati H Shalahuddin.
Bupati Shalahuddin juga menambahkan doa agar rumah tangga yang baru dibina senantiasa dalam limpahan keberkahan dan kebahagiaan.
“Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan berkah, rahmat, dan karunia-Nya. Menjadikan rumah tangga ananda sebagai keluarga yang Sakinah, Mawaddah, wa Rahmah (SAMARA). Semoga selalu rukun, bahagia, dan dalam lindungan-Nya hingga akhir hayat,” tambahnya.
Bupati Shalahuddin berharap, melalui momen penuh kebersamaan ini, hubungan baik dan kerja sama antar pemerintah daerah semakin kokoh dalam mendukung kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Tengah.
Acara resepsi ini juga dihadiri sejumlah tokoh penting, antara lain Raffi Ahmad, selaku Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, Gubernur Kalimantan Selatan, jajaran Forkopimda Provinsi Kalimantan Tengah, serta para Bupati, Wakil Bupati, Walikota, dan Wakil Walikota se Kalimantan Tengah.
Kehadiran para tokoh daerah dan nasional menjadikan resepsi pernikahan ini tidak hanya sebagai perayaan kebahagiaan keluarga, tetapi juga sebagai momentum mempererat silaturahmi dan sinergi antar-daerah di Kalimantan Tengah. (adv/kb).

Continue Reading

Kalteng

PUPR Barut Percepat Peningkatan Taman Tugu Selamat Datang Muara Teweh

Published

on

MUARA TEWEH, onlinekoranbarito.com – Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Bidang Tata Kota Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) setempat terus melakukan dan menunjukkan komitmennya dalam mempercantik wajah perkotaan.
 
Salah satu program prioritas yang saat ini tengah dikerjakan adalah peningkatan Taman Tugu Selamat Datang Muara Teweh, yang menjadi bagian dari program 100 hari kerja Bupati H. Shalahuddin dan Wakil Bupati Felix Sonadie Y. Tingan.
 
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Barito Utara, M. Iman Topik, saat ditemui Minggu (26/10/2025), menyampaikan bahwa pihaknya terus mendorong percepatan agar pekerjaan selesai sesuai target waktu.
 
“Upaya ini sejalan dengan pembangunan daerah yang salah satunya berfokus pada penataan kota yang indah, nyaman, dan berkelanjutan. Kami ingin kawasan Tugu Selamat Datang menjadi ikon baru yang mempercantik gerbang Kota Muara Teweh,” ujar M. Iman Topik.
 
Program ini kata dia bertujuan memperindah kawasan pintu masuk Kota Muara Teweh agar tampil lebih representatif dan menarik, baik bagi masyarakat maupun pengunjung.
 
Terlebih kata Kadis PUPR Barito Utara dalam waktu dekat, Kabupaten Barito Utara akan menjadi tuan rumah Musabaqah Tilawatil Quran dan Hadits (MTQH) ke XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah, serta beberapa kegiatan tingkat provinsi lainnya.
 
Hingga saat ini, progres pembangunan taman telah mencapai sekitar 70 persen, dengan sumber pendanaan berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2025.
 
Peningkatan meliputi penataan ulang taman, pembersihan area, pengecatan ulang gapura, penambahan elemen lanskap, serta peningkatan fasilitas umum di sekitar kawasan tugu.
 
“Dengan peningkatan yang dilakukan, Pemkab Barito Utara berharap Taman Tugu Selamat Datang dapat menjadi ruang publik yang tidak hanya memperindah kota, dan juga menjadi kebanggaan masyarakat dan simbol penyambutan yang hangat bagi setiap tamu yang datang ke Muara Teweh,” pungkas M Iman Topik. (adv/kb).

Continue Reading

Kalteng

Bupati Shalahuddin Hadiri Akad Nikah Putra Gubernur Kalteng

Published

on

MUARA TEWEH, onlinekoranbarito.com – Bupati Barito Utara, H Shalahuddin, menghadiri acara akad nikah putra Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H Agustiar Sabran, yakni Deden Wigustianto bin H Agustiar Sabran dengan Bunga Aulia Kinanty Kiai Demak binti Deddy Yudiansyah Kiai Demak, pada Minggu (26/10/2025).
Prosesi akad nikah berlangsung khidmat di Musholla Asy-Syifa Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Kalteng, Jalan Brigjen Katamso, Palangkaraya.
Kehadiran Bupati Barito Utara, H Shalahuddin, menjadi bentuk nyata eratnya hubungan silaturahmi antar kepala daerah di Kalimantan Tengah. Dalam kesempatan tersebut, Bupati Shalahuddin menyampaikan ucapan selamat dan doa terbaik bagi kedua mempelai.
“Atas nama pribadi, Pemerintah Daerah, dan seluruh masyarakat Kabupaten Barito Utara, kami mengucapkan Selamat Menempuh Hidup Baru kepada ananda kami tercinta Deden Wigustianto bin H. Agustiar Sabran, S.I.Kom dan Bunga Aulia Kinanty Kiai Demak binti Deddy Yudiansyah Kiai Demak,” ucap Bupati Shalahuddin.
H Shalahuddin juga menambahkan doa agar rumah tangga pasangan muda ini senantiasa dilimpahi keberkahan dan kebahagiaan.
“Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan berkah, rahmat, dan karunia-Nya. Menjadikan rumah tangga ananda sebagai keluarga yang Sakinah, Mawaddah, wa Rahmah (SAMARA). Semoga selalu rukun, bahagia, dan berada dalam lindungan-Nya hingga akhir hayat,” tambahnya.
Selain Bupati Barito Utara, hadir pula sejumlah pejabat penting lainnya, antara lain Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, unsur FKPD (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) Provinsi Kalteng, Bupati Kotawaringin Barat, Walikota Palangkaraya, Bupati Sukamara, serta tokoh agama, tokoh masyarakat, dan undangan penting lainnya.
Kehadiran para pejabat dan tokoh masyarakat tersebut menjadikan momen akad nikah ini tidak hanya sebagai peristiwa sakral keluarga, tetapi juga sebagai ajang mempererat tali silaturahmi antar pemangku kepentingan di Provinsi Kalimantan Tengah. (adv/kb).

Continue Reading

Kalteng

Kadisnakertranskop UKM Barut Beri Penghargaan ASN Berprestasi

Published

on

MUARA TEWEH, onlinekoranbarito.com – Dalam upaya meningkatkan motivasi dan menumbuhkan budaya kerja yang produktif di lingkungan Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, Koperasi dan UKM Kabupaten Barito Utara, Kepala Dinas HM Mastur, SE, MM memberikan reward dan apresiasi kepada sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dinilai berprestasi dan berdedikasi tinggi dalam menjalankan tugas.
Kegiatan pemberian penghargaan tersebut dilaksanakan pada Jumat (24/10/2025) di halaman Disnakertranskop-UKM Barito Utara. Dalam acara tersebut, beberapa ASN menerima piagam penghargaan dan bentuk apresiasi lainnya atas kinerja, disiplin, serta kontribusi positif mereka dalam mendukung pelaksanaan program kerja dinas.
Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, Koperasi dan UKM Barito Utara, M Mastur, menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan bentuk nyata perhatian pimpinan terhadap kinerja pegawai.
“Pemberian reward ini adalah bentuk apresiasi kami kepada ASN yang telah menunjukkan dedikasi dan tanggung jawab dalam bekerja. Kami berharap penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh pegawai untuk terus meningkatkan kinerja, profesionalitas, serta menumbuhkan semangat kerja yang positif di lingkungan Disnakertranskop-UKM,” ujar Mastur saat dihubungi melalui telpon, pada Minggu (26/10/2025).
Mastur menambahkan, budaya kerja yang baik dan semangat kebersamaan merupakan kunci dalam mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas serta mendukung pembangunan daerah.
“Kami ingin membangun lingkungan kerja yang harmonis, disiplin, dan berorientasi pada hasil. ASN harus menjadi contoh dalam hal etos kerja dan tanggung jawab,” tambahnya.
Melalui kegiatan ini, Disnakertranskop-UKM Barito Utara berharap agar seluruh ASN semakin termotivasi untuk memberikan kinerja terbaik, serta terus berinovasi dalam melayani masyarakat dan mendukung visi pembangunan Kabupaten Barito Utara yang semakin maju dan sejahtera. (adv/kb).

Continue Reading

DPRD Kabupaten Barito Utara

DPRD Barut Apresiasi Batara Cup Open Tenis Meja 2025

Published

on

MUARA TEWEH, onlinekoranbarito.com – Semangat olahraga dan kebersamaan kembali menggema di Kabupaten Barito Utara. Event Batara Cup Open Tenis Meja Tahun 2025 secara resmi dibuka oleh Bupati Barito Utara H. Shalahuddin, yang diwakili oleh Plt Kepala Dinas Pertanian, Eveready Noor, pada Jumat (24/10/2025) pukul 15.30 WIB di Aula SMP Negeri 1 Muara Teweh.
Terkait hal tersebut Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara, Jiham Nur turut memberikan apresiasi atas terselenggaranya Event Batara Cup Open 2025. Menurutnya, kegiatan seperti ini sangat penting untuk mendorong semangat generasi muda dalam bidang olahraga serta mempererat persaudaraan di tengah masyarakat.
Dikatakannya, kegiatan ini menjadi ajang penting dalam membangkitkan gairah olahraga tenis meja di Barito Utara serta menjadi sarana pencarian atlet berbakat yang diharapkan mampu mengharumkan nama daerah di tingkat provinsi maupun nasional.
“Kami di DPRD tentu mendukung penuh kegiatan positif seperti Batara Cup Open ini. Selain menjadi ajang pembinaan atlet, kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat silaturahmi dan menanamkan nilai-nilai sportivitas bagi generasi muda,” ujar Jiham Nur, Minggu (26/10/2025).
Ia juga menambahkan bahwa pemerintah daerah bersama DPRD akan terus berupaya mendorong pengembangan fasilitas olahraga dan kegiatan pembinaan atlet agar prestasi olahraga di Barito Utara semakin meningkat.
“Kami berharap kegiatan seperti ini tidak berhenti di sini saja, tetapi terus berkelanjutan dan semakin besar di tahun-tahun mendatang. Dari ajang lokal seperti inilah cikal bakal atlet berprestasi lahir,” tambahnya.
Acara pembukaan berlangsung meriah dan penuh semangat, diwarnai dengan antusiasme peserta dan dukungan masyarakat. Diharapkan melalui Batara Cup Open 2025, olahraga tenis meja di Bumi Iya Mulik Bengkang Turan semakin maju, berprestasi, dan menjadi kebanggaan masyarakat Barito Utara.
Sebelumnya, dalam sambutan tertulis Bupati H Shalahuddin yang dibacakan oleh Eveready Noor, disampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan olahraga tersebut yang diharapkan menjadi wadah pembinaan dan pengembangan prestasi bagi atlet lokal.
“Tenis meja bukan hanya sekadar olahraga menyehatkan jasmani, tetapi juga membentuk pribadi yang disiplin, jujur, tangguh, dan pantang menyerah. Melalui kegiatan seperti ini, kita belajar menghargai lawan, menjunjung tinggi aturan, dan memperkuat kebersamaan,” ujar Eveready Noor membacakan sambutan Bupati.
Acara pembukaan dihadiri oleh Kepala Perangkat Daerah, perwakilan KONI Barito Utara, jajaran PTMSI Kabupaten Barito Utara, para peserta turnamen, insan media, serta undangan lainnya. (adv/kb).

Continue Reading

Kalteng

Fraksi PDIP DPRD Barut Minta CSR Perusahaan Sinkron dengan Pemda

Published

on

MUARA TEWEH, onlinekoranbarito.com – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Barito Utara, H Taufik Nugraha, meminta agar seluruh perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan dan perkebunan di wilayah Barito Utara dapat menyampaikan program Corporate Social Responsibility (CSR) kepada Pemerintah Daerah setempat.
Langkah ini, menurutnya, penting agar setiap program CSR yang dijalankan bisa terarah dan selaras dengan kebutuhan masyarakat serta prioritas pembangunan daerah.
Pernyataan tersebut disampaikan H Taufik Nugraha saat menghadiri kegiatan konsultasi publik PT Bharinto Ekatama (BEK) yang digelar di Desa Benangin II, Kecamatan Teweh Timur, pada Kamis (23/10/2025).
“Kami berharap seluruh perusahaan, baik yang bergerak di sektor pertambangan maupun perkebunan, dapat berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah terkait pelaksanaan program CSR. Hal ini agar program yang dilaksanakan benar-benar memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan sesuai dengan arah pembangunan daerah,” ujar Taufik Nugraha.
Ia menambahkan, sinkronisasi program CSR dengan pemerintah daerah juga akan mempermudah pengawasan serta memastikan bahwa kegiatan sosial perusahaan tidak tumpang tindih dengan program pemerintah.
“Kita ingin agar dana CSR yang disalurkan tepat sasaran, tidak hanya seremonial, tapi benar-benar menyentuh kebutuhan dasar masyarakat seperti pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan pemberdayaan ekonomi lokal,” imbuhnya.
Kegiatan konsultasi publik yang digelar PT BEK tersebut membahas berbagai aspek kegiatan perusahaan, termasuk dampak sosial dan lingkungan di wilayah operasionalnya. Hadir pula perwakilan dari pemerintah daerah, tokoh masyarakat, serta pihak terkait lainnya.
Dengan adanya koordinasi yang baik antara perusahaan dan pemerintah, Taufik berharap pembangunan di Barito Utara dapat berjalan lebih seimbang dan memberikan manfaat berkelanjutan bagi masyarakat setempat. (adv/kb).

Continue Reading

Kalteng

Shalahuddin Konsultasi ke DJPK Bahas Dana TDF dan Sisa DAK Fisik

Published

on

MUARA TEWEH, onlinekoranbarito.com – Bupati Barito Utara, H. Shalahuddin, ST., MT., memimpin langsung jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Utara dalam kegiatan Konsultasi dan Koordinasi intensif di Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK) Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Jakarta, pada Kamis (23/10/2025).
Pertemuan penting ini berfokus pada mekanisme penggunaan dan penarikan Dana Treasury Deposit Facility (TDF) Tahun 2025, serta penyelesaian sisa-sisa Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik dari tahun anggaran sebelumnya.
Bupati H Shalahuddin hadir bersama Kepala BPKAD Ismael Marzuki, Kepala Dinas Pendidikan Syahmiludin A Surapati, dan Kepala Dinas PUPR Kabupaten Barito Utara M Iman Topik. Rombongan tersebut diterima dengan baik oleh jajaran Kemenkeu, di antaranya perwakilan dari Direktorat Dana Transfer Umum (Dit. DTU) seperti Matheus Agus (JF Ahli Utama), Jack Subarja (JF Ahli Muda), dan Sukma F (Pelaksana), serta dari Direktorat Dana Transfer Khusus (Dit. DTK) yaitu Saddam Husein (JF Ahli Muda) dan Febri Arga P (Pelaksana).
Dalam kesempatan tersebut, Bupati H Shalahuddin menjelaskan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah untuk memastikan seluruh proses penarikan dan penggunaan dana berjalan sesuai regulasi dan dapat memberikan manfaat optimal bagi masyarakat Barito Utara.
“Koordinasi ini kami lakukan untuk berkonsultasi langsung dengan pihak Kementerian Keuangan mengenai mekanisme penarikan dan penggunaan Dana Treasury Deposit Facility (TDF) Tahun 2025, agar pelaksanaannya sesuai ketentuan terbaru dalam Keputusan Menteri Keuangan Nomor 1/KM.7/2025,” jelas Bupati H Shalahuddin.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa pihaknya juga membahas rencana anggaran, verifikasi dokumen pendukung penarikan TDF, serta rencana penggunaan sisa-sisa DAK Fisik tahun sebelumnya.
“Kami ingin memastikan seluruh proses, mulai dari penyusunan hingga pelaksanaan, dapat berjalan lancar, akuntabel, dan tepat sasaran sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku,” tegasnya.
“Harapan kami, dengan koordinasi yang baik bersama DJPK, pengelolaan Dana TDF dan sisa DAK Fisik ini dapat mengoptimalkan pembangunan infrastruktur dan layanan publik di Kabupaten Barito Utara,” pungkas Bupati Shalahuddin.
Pertemuan ini menjadi bagian dari upaya Pemkab Barito Utara dalam memperkuat sinergi dengan pemerintah pusat guna memastikan transparansi, efisiensi, dan efektivitas dalam pengelolaan keuangan daerah untuk mendukung pembangunan yang berkelanjutan. (adv/kb).

Continue Reading

Kalteng

Shalahuddin Pimpin Evaluasi Proyek Jembatan Barut di Jakarta

Published

on

MUARA TEWEH, onlinekoranbarito.com – Bupati Barito Utara H Shalahuddin, ST., MT., memimpin langsung rapat dan review pembangunan infrastruktur penting di Kabupaten Barito Utara, termasuk pembangunan Jembatan Sikan-Tumpung Laung, Jembatan Lemo, dan beberapa jembatan lainnya.
Rapat yang digelar di Hotel Borobudur Jakarta pada Kamis (23/10/2025) ini dihadiri oleh para pihak terkait, termasuk penyedia, perencana, dan manajemen konstruksi dan juga dihadiri Kepala Dinas PUPR Barito Utara, M Iman Tpok dan jajarannya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati H Shalahuddin menegaskan pentingnya koordinasi dan konsolidasi antara Pemerintah Kabupaten dengan seluruh pihak yang terlibat dalam pembangunan jembatan.
Ia juga menekankan pentingnya mencari solusi terbaik untuk memastikan kelancaran dan keberhasilan proyek-proyek ini.
“Saya berkeinginan agar seluruh masyarakat di Barito Utara dapat merasakan manfaat dari pembangunan-pembangunan ini, terutama dalam meningkatkan aksesibilitas dan perekonomian di daerah Kabupaten Barito Utara,” ujar H Shalahuddin dalam rapat tersebut.
Selain itu, Bupati H Shalahuddin memberikan arahan langsung mengenai setiap tahapan pembangunan jembatan yang sudah berjalan hingga saat ini, termasuk evaluasi terhadap tahapan awal dan penyelesaian masalah-masalah yang muncul selama proses pembangunan.
Dengan adanya pertemuan ini, diharapkan dapat tercapai kemajuan yang signifikan dalam proyek-proyek infrastruktur di Kabupaten Barito Utara, yang nantinya akan memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat setempat. (adv/kb).

Continue Reading

Kalteng

DKPP Barut Gelar Temu Teknis Tingkatkan Keterampilan Pembudidaya Ikan

Published

on

MUARA TEWEH, onlinekoranbarito.com – Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Barito Utara menggelar kegiatan Temu Teknis Pembudidaya Ikan Kabupaten Barito Utara Tahun 2025, yang berlangsung di Aula Kelurahan Jambu, Kecamatan Teweh Baru, Rabu (22/10/2025).
Kegiatan ini diikuti oleh para pembudidaya ikan dari berbagai wilayah di Barito Utara, dengan tujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mereka dalam pengelolaan usaha perikanan yang berkelanjutan dan berdaya saing.
Selain itu kegiatan ini juga tindaklanjut arahan dari pimpinan terkait program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara, H Shalahuddin dan Felix Sonadie Y Tingan. Untuk sektor perikanan dan pangan, program 100 hari mencakup pemberian bantuan benih atau bibit ikan, kolam terpal, dan pakan bagi pembudidaya, serta restocking ikan di perairan umum. Pemerintah juga akan melaksanakan Gerakan Pangan Murah guna menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok masyarakat.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Barito Utara, H Siswandoyo, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam mendukung peningkatan produksi dan kesejahteraan pembudidaya ikan.
“Melalui kegiatan temu teknis ini, kami berharap para pembudidaya dapat memperbarui pengetahuan dan teknologi budidaya ikan yang ramah lingkungan, efisien, serta memiliki nilai ekonomi tinggi,” ujar H Siswandoyo.
Ia juga menambahkan bahwa sektor perikanan budidaya memiliki potensi besar untuk dikembangkan di Barito Utara, mengingat kondisi alam dan sumber daya air yang melimpah. Oleh karena itu, pihaknya terus berupaya memberikan pembinaan, pelatihan, serta pendampingan teknis kepada para pembudidaya.
“Pemerintah daerah berkomitmen mendorong agar usaha perikanan di Barito Utara dapat berkembang secara mandiri dan berkelanjutan. Harapannya, hasil perikanan lokal bisa memenuhi kebutuhan konsumsi masyarakat sekaligus meningkatkan perekonomian daerah,” tambahnya.
Kegiatan temu teknis tersebut juga diisi dengan sesi diskusi, tanya jawab, serta penyampaian materi oleh narasumber teknis dari DKPP Barito Utara, yang membahas tentang inovasi budidaya ikan, pengendalian hama dan penyakit ikan, serta strategi pemasaran hasil perikanan.
Acara berlangsung dengan penuh antusias, diakhiri dengan sesi foto bersama antara narasumber, pejabat dinas, dan para peserta pembudidaya ikan. (adv/kb).

Continue Reading

Populer